Sunday, April 19, 2009

OpenBSD

Posted by giel at 9:53 PM

Ada tema baru nie...!!!(^_^)
Ceritanya gini, setelah ngejar deadline pengumpulan TA semester ni, pingin ah dikenang terus. Penuh dengan hal-hal yang yang patut diingat soalnya. Awalnya disuruh sama pak guru buat kelompok 3 orang. Dapet dech 2 orang yang konyol. Asyik juga satu kelompok sama mereka berdua(walau kadang-kadang juga malah ketularan konyol). Say thanks aja buat both of you. Tanpa kalian TA ni juga gak selesai. Yuk ah, di liat seperti apa hasil pengalaman kemarin. Yak!!!Pemanasan dulu yah... Serious Mode = "ON"; _Let's go_

Lahirnya OpenBSD

Pada awal 1990, Theo de Raadt bertanggungjawab untuk melakukan porting NetBSD pada mesin-mesin SPARC. Namun karena terjadi ketidakcocokan antara Theo dan NetBSD core team untuk masalah pengembangan NetBSD, membuat Theo hengkang dengan mendirikan proyek baru bernama OpenBSD.

OpenBSD lebih memfokuskan pada tujuan memproduksi sebuah operating system yang secure. Pada awal 1996, OpenBSD team membuat analisa baris-per-baris untuk setiap source code yang disertakan untuk menghindari adanya potensi bugs dan security hole. Dengan tujuan menemukan bugs sebelum orang lain menemukannya, membuat OpenBSD semakin matang dengan konsep “secure by default”-nya.

OpenBSD juga mengembangkan porting ke banyak mesin, hal ini sepertinya terinfluence dengan pengembangan NetBSD mengingat OpenBSD juga lahir dari NetBSD, telah banyak mesin-mesin Motorola 86k, VAX, dan Intel yang berhasil diinstall OpenBSD sebagai operating systemnya.

Yang disertakan sama OpenBSD

OpenBSD menyertakan applikasi-aplikasi yang umumnya diperlukan di setiap rilisnya. Diantaranya adalah:
  • X.org
  • GCC (dengan peningkatan kemampuan)
  • Perl 5.8.6 (dengan peningkatan kemampuan)
  • Apache 1.3.29 (peningkatan kemampuan dari segi security)
  • OpenSSL 0.9.7g (dengan peningkatan kemampuan)
  • Groff 1.15
  • Sendmail 8.13.4 mail server, with libmilter.
  • BIND 9.3.1 DNS server. (dengan peningkatan kemampuan)
  • Lynx 2.8.5rel.2 (peningkatan kemampuan)
  • Sudo v1.6.8p9, allowing users to run individual commands as root.
  • Ncurses 5.2
  • KAME IPv6
  • Heimdal 0.6.3 (dengan peningkatan kemampuan)
  • Arla 0.35.7
  • Binutils 2.15 (dengan peningkatan kemampuan)
  • Gdb 6.3
  • OpenSSH 4.2
  • OpenNTPD 3.7
  • OpenBGPD 3.7
reff : http://wiki.corebsd.or.id/coreprojects/openbsd-id

Untuk keterangan lebih lanjut silakan buka situs resmi di openbsd. Ataupun silakan kunjungi om yang selalu baik hati di sini.

Wait The Next Edition ...

0 comments on "OpenBSD"

Post a Comment

 

Giel's Note Copyright 2009 Reflection Designed by Ipiet Templates Image by Tadpole's Notez